DEMAK - Awal Ramadhan telah ditetapkan Pemerintah pada Selasa 12 Maret 2024. Berdasarkan penetapan puasa tersebut, masyarakat mulai melaksanakan sholat tarawih pada Senin 11 Maret 2024 malam.
Untuk itu, Komandan Kodim 0716/Demak Letkol Kav Maryoto, S.E., M.Si., M.M., beserta Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXXVII Dim Demak Ny. Wiyani Maryoto mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa Ramadhan 1445 H kepada seluruh warga Kabupaten Demak.
"Kami selaku keluarga besar Kodim 0716/Demak dan Persit KCK Cabang XXXVII Dim Demak mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa kepada seluruh masyarakat Kabupaten Demak, " kata Dandim ditemui pada Selasa (12/03/24) di kediamannya.
Dandim menghimbau kepada seluruh anggota Kodim dan keluarganya serta seluruh masyarakat Kabupaten Demak untuk memanfaatkan momentum Ramadhan ini sebagai bulan penuh rahmat dan ampunan serta berkah, dengan berlomba-lomba dalam mengerjakan kebajikan.
"Jadikan momentun Ramadhan sebagai ajang mencari amal kebajikan, mulai dari perbanyak dzikir, baca Al-qur'an, sholat tawarih, i'tikaf, menyantuni anak yatim, fakir miskin, dan berinfak. Diharapkan, nilai-nilai dapat diaplikasikan sesuai dengan hakekatnya, bukan hanya sebagai simbol semata, tetapi lebih ke nilai yang terkandung didalamnya, " sambung Dandim.
"Mari kita raih hakekat serta nilai yang penuh rahmat untuk kedamaian diri dan hati kita. Mari kita tingkatkan kualitas pribadi kita sebagai insan yang bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa. Semoga amal ibadah kita diterima oleh Allah SWT, " pungkasnya. (Pendim0716).